Melihat Kembali Perjalanan Hidup Prabowo Subianto
Prabowo lahir 17 Oktober 1951 menghabiskan masa kecil di sejumlah negara mengikuti ayahnya Sumitro Djoyo Hadikusumo. Prabowo menyelesaikan studi menengahnya di Victoria Institution, Kuala Lumpur, Malaysia; Zurich International School, Swiss; dan The American School, London, Inggris.
 
Prabowo memiliki darah kebangsaan yang kuat. Sang kakek, Raden Mas Margono Joyohadikusumo merupakan pengikut Boedi Oetomo, anggota Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI), merupakan pendiri serta direktur pertama Bank BNI.
 
Sementara Ayahnya, Sumitra Djoyo Hadikusumo adalah ekonom yang pernah menjadi menteri perindustrian di kabinet Natsir tahun 1952 dan menteri keuangan di kabinet Wilopo.
 
Prabowo lulus dari akademi militer nasional tahun 1974. Di awal karier militernya, Prabowo mendapat tugas ke Timor Timur, menumpas pasukan Fretilin dalam upaya integrasi Timor Timur ke Indonesia.
 
Pada 9 Mei 1983, Prabowo menikahi Siti Hediati Hariyadi, putri Presiden Suharto. Pernikahan berlangsung mewah di Taman Mini Indonesia Indah.
 
Host: Kevin Pakan
 
 
Share
Today Special
Runway
Mix and Match